Jembatan Selat Sunda Diharapkan Rampung 2017

Posted by Lambang Insiwarifianto Sunday, May 2, 2010 0 comments for Anyer

Jakarta - Jembatan Selat Sunda (JSS) akan mulai dibangun pada tahun 2012 dan diharapkan selesai pada tahun 2017. Pre-feasibility study atau studi kelayakan awalnya sedang dilakukan, sementara studi kelayakan sepenuhnya diharapkan selesai 1,5 tahun lagi.
Demikian disampaikan Deputi Sarana dan Prasarana Infrastruktur Deddy Supriadi Priatna usai mengikuti rakor di kantor Menko Perekonomian, Jakarta, Selasa (13/4/2010).

"Diperdalam dulu 1,5 tahun. Saya kira paling cepatfeasibility study dulu, 1,5 tahun, terus desain sehingga 2012 awal baru bisa dibangun, pertengahan lah, sehingga selesai 2017-2018," urai Deddy.
Ia menambahkan tim untuk pembangunan JSS belum dibentuk. Namun, tim nasional sudah dibentuk berdasarkan Perpres, tetapi harus dibuat sebuah working group dengan keputusan Menko Perekonomian.

"Mudah-mudahan minggu depan sudah keluar," jelasnya.

Mengenai pembiayaannya, Deddy menyatakan secara pribadi tidak setuju jika melalui utang karena akan memberatkan negara. Namun, keputusan pembiayaannya ini akan ditentukan setelah tim tersebut bekerja.

"Jadi Pak Djoko (Menteri PU)mengatakan kalau bisa sama China, tapi kalau pinjaman US$ 10 miliar, itu besar sekali. Nanti semua gak kebagian. Ini kan diarahkan untuk PPP. Jadi saya kira keputusannya nanti setelah tim ini bekerja, nanti ujungya apakah PPP oleh investor atau pemerintah. Tapi saya pribadi sebagai deputi kalau pinjaman itu terlalu besar, pemerintah harus menanggungnya," ujarnya.

Hal senada disampaikan Menteri PU Djoko Kirmanto. Menurutnya, tim untuk pembanguna JSS ini sudah dibentuk tetapi belum diresmikan oleh Menko Perekonomian Hatta Rajasa. Tim ini untuk menajamkan program dan memperdetail aspek visibilitasnya.

"Kita tajamkan dulu programnya,nantilah mudah-mudahan SBY masih jadi Presiden. bisa dimulai. Iyalah kira-kira seperti itu (pertengahan masa Kabinet Indonesia Bersatu II)," pungkasnya.

Related Post



Carita - Anyer Hotel : Jembatan Selat Sunda Diharapkan Rampung 2017 | Hotel di Anyer, Carita, Tanjung Lesung, Ujung Kulon,Villa,Resort Harga Murah
Judul: Jembatan Selat Sunda Diharapkan Rampung 2017
Ditulis oleh Lambang Insiwarifianto
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://carita-anyer.blogspot.com/2010/05/jembatan-selat-sunda-diharapkan-rampung.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini. Cari Hotel di Anyer, Carita, Ujung Kulon, Tanjung Lesung Silahkan lihat Harga Hotel di http://hikarivoucher.com/city/anyer

0 comments for Anyer:

Post a Comment

Hotel in Anyer reservation please call 021-7668477 untuk harga dapat dilihat di Hotel di Anyer or Hotel di Carita
-------------------

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Popular Posts

Translate

Arsip Blog

Flag Counter

Followers